Minggu, 18 September 2016

Wisata Pantai Pelabuhan Ratu Sukabumi Jawa Barat

Wisata Pantai Pelabuhan Ratu Sukabumi Jawa Barat


Wisata Pantai Pelabuhan Ratu Sukabumi Jawa Barat


Wisata Sukabumi Jawa Barat │ Samudera Hindia menyajikan pemandangan pantai yang menakjubkan dari Pelabuhan Ratu, Jawa Barat. Pantai ini terletak di sebelah selatan Pulau Jawa dan berjarak sekitar 60 kilometer dari Kota Sukabumi. Pantai di Pelabuhan Ratu ini terkenal dengan panorama alamnya terutama pada waktu senja saat matahari terbenam. Banyak pengunjung dari mancanegara dan Indonesia menghabiskan waktu liburan berkeliling di pantai ini.

Sebuah pantai di Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat. Pantai Palabuhanratu merupakan pantai yang memiliki keindahan panorama yang khas. Perpaduan antara pantai yang curam, pantai landai, karang terjal yang dilatar belakangi cagar alam hutan dan gunung serta sungai yang aliran derasnya dapat digunakan untuk arena arung jeram. Keistimewaan Pelabuhan Ratu adalah bisa dijadikan tempat surfing atau berselancar karena gelombang air lautnya yang tidak terlalu besar tetapi cukup stabil. Batu Guram, Karang Sari, Cimaja, Karang Haji, Indicator, Sunset Beach, Ombak tujuh dan Ujung Genteng sering dijadikan tujuan wisata bagi para peselancar. Tempat surfing diatas pada bulan Mei dan Oktober sangat ramai dikunjungi para surfer karena kondisi gelombang airnya yang sedang tinggi.

Pantai Palabuhan Ratu juga memiliki beberapa keistimewaan lainnya, antara lain: Dapat melihat terbitnya matahari (sunrise) dari Pantai Timur, serta dapat melihat terbenamnya matahari (sunset) dari Pantai Barat. Pantainya landai dengan air yang bening. Pantai Karang Hawu, Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat. Terdapat pantai dengan hamparan pasir yang lembut.

Pantai Palabuhan ratu, atau lebih populer sebagai Pantai Pelabuhan Ratu, adalah sebuah tempat wisata di pesisir Samudra Hindia di selatan Jawa Barat, Indonesia. Lokasinya terletak sekitar 60 km ke arah selatan dari Kota Sukabumi. Pantai ini dikenal memiliki ombak yang sangat kuat dan karena itu berbahaya bagi perenang pantai. Topografinya berupa perpaduan antara pantai yang curam dan landai, tebing karang terjal, hempasan ombak, dan hutan cagar alam.

Sekitar 17 km dari Pantai Palabuhanratu terdapat sumber air panas di Cisolok, yang airnya mengandung belerang yang tinggi dan berguna bagi kesehatan. Di seputar Palabuhanratu, paling tidak ada sembilan titik lokasi untuk berselancar, yaitu di Batu Guram, Karang Sari, Samudra Beach, Cimaja, Karang Haji, Indicator, Sunset Beach, Ombak Tujuh sampai Ujung Genteng. Masing-masing pantai mempunyai ombak dengan karakteristiknya sendiri.

Mudah bagi para wisatawan yang ingin mencari restoran atau warung makan untuk mencicipi masakan khas Indonesia seperti makanan-makanan laut dan salah satu masakan laut yang terkenal adalah Ikan Bola. Anda juga bisa membeli bermacam-macam cinderamata untuk oleh-oleh di toko-toko sekitar area perhotelan. Berbagai cinderamata unik yang terbuat dari kerang dapat dibeli di sini. Selain itu, di sekitaran pesisir pantai juga banyak para pedagang kaki lima yang menjajakan cinderamata dengan harga terjangkau. 

Selain hotel besar dan mewah Samudera Beach Hotel, di daerah ini terdapat pula sejumlah hotel dan losmen kecil, Pondok Dewata resor adalah salah satu villa mewah yang cukup laris dikunjungi wisatawan. Tidak berapa jauh dari Pantai Palabuhanratu terdapat beberapa lokasi wisata lainnya. Pantai Karang Hawu, yang letaknya sekitar 20 km dari pusat Kota Palabuhanratu, merupakan pantai karang yang menjorok ke laut dan berlubang di beberapa bagian itu. Bentuk karangnya lebih mirip tungku, dalam bahasa Sunda disebut "Hawu". Pantai-pantai lain yang terletak di daerah ini antara lain adalah Pantai Cibareno, Cimaja, Cibangban, Break Water, Citepus, Kebon Kelapa, dan Tenjo Resmi.

Karena tempat ini mempunyai daya tarik sendiri, Presiden Soekarno mendirikan tempat peristirahatannya pada tahun 1960 di Tenjo Resmi. Selain itu, atas inisiatif Soekarno pula didirikanlah Samudera Beach Hotel, salah satu hotel mewah pertama yang dibangun di Indonesia pada kurun waktu yang sama dengan Hotel Indonesia, Bali Beach Hotel, dan Toko Serba Ada "Sarinah", yang kesemuanya menggunakan dana pampasan perang dari Jepang.

Pelestarian fauna

Dipesisir Kabupaten Sukabumi, tepatnya di Pantai Pangumbahan Ujung Genteng terdapat satu lokasi yang dijadikan tempat berkembang biaknya penyu. pada awalnya, penyu tersebut banyak diburu oleh masyarakat karena ketidak tahuannya, namun saat ini, Pemerintah Kabupaten Sukabumi telah menerapkan satu peraturan berbentuk PERDA untuk melindungi binatang langka ini, alhasil dibuatlah penangkaran penyu di pantai pangumbahan ujung genteng tersebut.

Mitos Pantai Pelabuhan Ratu 

Masyarakat pantai selatan khususnya Palabuhanratu percaya adanya penguasa laut selatan yaitu Ratu Kidul. Konon, ia adalah seorang ratu yang cantik bagai bidadari. Di Laut Selatan - nama lain dari Samudra Hindia - sebelah selatan Pulau Jawa, ia bertahta pada sebuah kerajaan makhluk halus yang besar dan indah.

Hajat Laut, yakni upacara yang dilakukan nelayan di Palabuhan ratu sebagai perwujudan rasa terima kasih mereka terhadap kemurahan Tuhan Yang Maha Esa atas rezeki yang telah mereka dapatkan dari hasil laut dan agar dijauhkan dari bencana, dengan cara melarung sesajen ke laut lepas. Biasanya dalam upacara ini disediakan sesaji berupa kepala kerbau yang nantinya akan dilarung ke tengah laut. Acara ini biasa dilaksanakan pada tiap-tiap bulan April biasanya masyarakat sekitar Palabuhanratu mengadakan ritual upacara adat Hari Nelayan.

Lokasi dan Akses Wisata

Lokasi Pantai Palabuhanratu berada tepat di wilayah Kota Palabuhanratu Jawa Barat, sekitar 60 Kilometer dari Kota Sukabumi ke arah Selatan. Wisatawan dapat menggunakan kendaraan umum untuk berkunjung ke Pantai Palabuhanratu.
Dari terminal daerah Jakarta atau daerah Bogor, Wisatawan bisa menggunakan Bus tujuan Palabuhanratu - Bogor.Dari terminal daerah Bandung atau daerah Sukabumi, Wisatawan bisa menggunakan Bus tujuan Palabuhanratu - Sukabumi.Dari terminal daerah Pangandaran atau daerah Jalur Pantai Selatan, Wisatawan bisa menggunakan Bus tujuan Palabuhanratu - Pangandaran. Dari daerah yang terdekat Kota Palabuhanratu, Wisatawan bisa menggunakan jalan kaki.

Akomodasi Wisata

Fasilitas Umum dan Akomodasi antara lain : Masjid, Mushola, Area Parkir yang cukup Luas, Pelayanan pos, Telekomunikasi dan Money changer, Pramuwisata dan Pusat Informasi Pariwisata, Hotel dan Penginapan, Kuda sewaan, Papan Seluncur sewaan dan Ban Renang sewaan, Surfing, Taman Bermain Anak, Tempat Bersantai, Warung Makan atau Restoran (Sea Food), Tim Penjaga/Penyelamat Pantai (SAR)

Berbagai akomodasi Penginapan juga tersedia, dari kelas Losmen hingga Hotel Berbintang. Antara lain : Hotel Inna Samudera Beach Palabuhanratu, Kota Palabuhanratu, Jawa Barat, Inna Samudera Beach Palabuhanratu Hotel, Pondok Dewata, Hotel Karang Sari, Hotel Bunga Ayu, Hotel Bayu Amrta, Bukit Indah, Mahessa Indah, Padi - Padi Beach Resort, Augusta Hotel, Cleopatra Hotel, Kumala Samudera, Mustika Ratu, Desa Resort and Spa, Kasep & Geulis, Pantai Mutiara Hotel, Karang Hawu Permai, Hotel Puri Sari, Hotel Villas Lagusa, Villa Zane, Philita Villa, Pondok Kencana Hotel & The Ombak Tujuh Pub, Sukabumi Indah, Karang Aji Beach Villa. 

Itulah sedikit ulasan artikel tentang Wisata Pantai Pelabuhan Ratu Sukabumi Jawa Barat. Semoga bermanfaat.

Terima kasih !

Tidak ada komentar: